Senin, 26 November 2012



Singkong atau ketela pohon adalah bahan makanan dari jenis umbi-umbian, selain yang bisa langsung diolah menjadi beragam makanan ringan yang lezat dan enak. Di Indonesia, singkongsudah sangat dikenal oleh sebagian masyarakat. Namun sayangnya, singkong bukanlah jenis makanan favorit dan biasanya lebih dikenal sebagai makanan rakyat pedesaan. Padahal, singkong mengandung beragam gizi yang sangat baik, bahkan jika kreatif dalam pengolahannya bisa menjadi lahan bisnis yang menguntungkan, misalkan jemblem,tape atau keripik.

Apakah itu Jemblem ??

Makanan ini mungkin sangat populer dikalangan masyarakat kecil atau pedesaan terutama pulau jawa. Makanan ini terbuat dari Ketela Pohon/Singkong yang diparut atau dihaluskan dan di si Gula Jawa/Gula Merah/Gula Kelapa. Di daerah Jawa Timur, orang biasa menyebutnya dengan nama Jemblem. Maka di daerah Jawa Barat kita biasa mengenalnya dengan sebutan Misro.Makanan ini cocok dimakan saat masih dalam keadaan hangat dan hawa yang dingin. Hangatnya kopi atau teh hangat akan menambah cita rasa makanan ini. Oleh karena hal itu maka jemblem pletas pletus ingin memperkenalkan makanan ini pada daerah perkotaan dengan berbagai cita rasa yang menggugah selera.